Perintah untuk Berperangai Baik

وعَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ -رَضِيَ اللهُ عَنْهُ- قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللهِ -صلى الله عليه وسلم-: "أَكْثَرُ مَا يُدْخِلُ الجَنَّةَ: تَقْوَى اللهِ، وَحُسْنُ الخلُقِ" أَخْرَجَهُ التِّرْمِذِيُّ وَصَحَّحَهُ الحَاكِمُ

Dari Abu Hurairah Radiyallau ‘Anhu bahwa Rasulullah SAW bersadba: “Amal yang paling banyak menentukan masuk surga ialah takwa kepada Allah dan perangai yang baik.”

 

Takhrij Hadits

1.      Ibnu Majah dalam kitab Sunan Ibnu Majah bab Dzikri Dzunub hadits nomor 4246.

2.      Ahmad dalam kitab Musnad Ahmad bab Musnad Abi Hurairah Radyallahu ‘Anhu hadits nomor 9696.

 

Derajat Hadits

Hadits ini Hasan menurut Imam al-Bani dan Shahih menurut Imam Hakim.

 

Fiqih Hadits

Diwajibkan untuk bertakwa kepada Allah SWT

 

Fawaidh Hadits

Takwa kepada Allah berarti menjadikan antara hamba dan Allah suatu benteng yang dapat menghalangi dari perbuatan yang dilarang oleh Allah SWT. Dan Akhlak yang baik merupakan dari ketaqwaan.


Komentar